FLIGHT Protecting Birds Memberikan Penghargaan Kepada Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan Bakauheni

Lampung Selatan, Jejakkasus.info

FLIGHT Protecting Birds, LSM yang berfokus pada perlindungan burung liar di Indonesia memberikan piagam penghargaan dan plakat kepada Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan Bakauheni sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilannya dalam menggagalkan penyelundupan 6.075 burung liar selama 2 bulan terakhir, Agustus dan September 2021.

Piagam diberikan oleh Nabila Fatma selaku Direktur Komunikasi FLIGHT kepada Kepala KSKP AKP Ridho Rafika

Pelabuhan Bakauheni merupakan pintu keluar utama bagi penyelundupan burung liar Sumatera ke Jawa. Burung burung yang disita telah dilepasliarkan kembali ke habitat alaminya

Perburuan dan penyelundupan yang marak mengancam populasi dan ekosistem burung di Sumatera mengingat burung memiliki fungsi ekologi bagi ekosistem seperti menyebarkan benih tanaman dan penyeimbang rantai makanan.

(Bambang/Joe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *