Mahasiswa Menggelar Aksi Demonstrasi di Halaman Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Tulungagung

Tulungagung l Jejakkasus.info – Beberapa mahasiswa setelah menyampaikan orasi di Depan Kantor Dinas Perhubungan, Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Tulungagung , Rusdi dan beberapa karyawan langsung menemui mahasiswa yang tergabung dalam Aksi colabORASI Mahasiswa dan Pemuda Tulungagung yang melakukan aksi demo dan menyampaikan 3 tuntutan.selasa (30.08.2022).

Sekitar 50 orang mahasiswa yang tergabung dalam Afiliasi Pemuda Tulungagung (APT)dan Pemuda Relawan Tulungagung ikut dalam aksi tersebut. Hadir selaku Koordinator lapangan Aksi colabORASI, Aldino Putra Arika

“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh aparat Polisi, TNI, Satpol PP, Dishub dan semua civitas yang turut mengamankan demo ini ,” ujar Aldino

Ada 3 tuntutan mahasiswa dalam aksi tersebut, Dishub segera Membenahi tentang papan Tonase, parkiran yang terintegrasi dan copot KADISHUB dari jabatannya karena tidak becus dalam bekerja.

“Kami menerima serta menampung aspirasi yang disampaikan oleh mahasiswa semua ,” tegasnya dihadapan mahasiswa.

Rusdi juga sampaikan apresiasinya kepada para mahasiswa yang menyampaikan orasinya dengan tertib, aman dan nyaman serta tidak mengganggu ketertiban serta kenyamanan orang lain.

” Suatu pemerintahan itu tidak bisa terlepas dari mahasiswa dan masyarakatnya. Mudah-mudahan perjuangan dari adik adik mahasiswa semua diijabahi oleh Allah SWT, ini adalah kemenangan kita bersama ,” tutupnya mengakhiri.

Hadir langsung mengamankan aksi tersebut, Kapolres Tulungagung , AKBP Eko Hartanto SIK. MH. beserta anggota Polres , dan anggota Satpol PP Tulungagung. (gd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *