Jejakkasus.Info |Lampung Selatan
PALAS, Pemerintah Desa ( Pemdes ) Bandan Hurip kecamatan Palas kabupaten Lampung Selatan ( Lamsel ) Provinsi Lampung, telah melaksanakan kegiatan APBDes Tahun 2020, kegiatan pembangunan infrastruktur kegiatan pembinaan maupun penanganan penanggulangan Covid 19. Senin ( 11/01/2021 )
Kepala Desa Bandan Hurip Sugianto ketika di konfirmasi di kantor Desa Dia mengatakan untuk realisasi anggaran pendapatan belanja desa ( APBDes ) tahun 2020 Desa Bandan Hurip membangun Fisik sebagai berikut.
Pertama Pembangunan Talud di Dusun 001 dan Pembangunan Talud lagi di Dusun 002 RT 006. Selanjutnya pembangunan talud di dusun 003, RT 10.
” Untuk kegiatan fisik kami membangun talud di tiga Dusun dusun 001, Dusun 002 dan Dusun 003,” Ujar Sugianto
Lebih lanjut Sugianto memaparkan untuk kegiatan pemberdayaan kami melakukan poging , penyaluran honor Linmas, guru ngaji, honor RT, operasional BPD, LPM, PKK, Lansia dan posyandu.
Untuk pemberdayaan Tambahan Modal Bumdes Mitra Abadi di tahun 2020 sebesar 113.000.000 ( seratus tiga belas juta ).
” Untuk Bumdes kami pembuatan Tempat pengisian air galon ada dua unit Dan membuat Pom Mini 3 tempat,” ungkap Sugiarto.
Pendapatan Asli Desa ( PAD ) BUMDES Mitra Abadi pada tahun 2019 mencapai 40. 000.000 ( empat puluh juta), sedangkan di tahun 2020 ini hanya 12 ( dua belas juta), omset terjun bebas karena dampak covid 19, karena sekolah belajar di rumah.
” Alhamdulillah Bumdes kami sudah menghasilkan PAD , meskipun tahun ini menurun akibat covid 19, rata rata pelanggan yang hendak Poto copy dari pihak sekolah, nah sekarang anak-anak belajar di rumah, jadi omset penjualan menurun,” ungkap Sugianto
Masih di lokasi yang sama Endang selaku sekretaris Desa ( sekdes ) mengatakan untuk penanggulangan covid-19 pemerintah Desa Bandan Hurip membentuk satgas dan pembuatan posko, tugas satgas Meraka pembagikan masker, pembelian APD, penyemprotan disinfektan, menyediakan alat pengecekan suhu tubuh.
Dan pembagian bantuan langsung tunai ( BLT ) sebanyak 165 KPM. Semenjak bulan April sampai dengan Bulan Desember,” tukas Endang
Penulis : Joe