Pangkalpinang l Jejakkasus.info – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-13, Korem 045/Garuda Jaya mengadakan Turnamen Tenis lapangan Ganda Putra selama Empat hari mulai tanggal 22 hingga 25 Juni 2023.
Acara turnamen tersebut di buka oleh Kasrem Kolonel Inf Marsal Denny di Lapangan Tenis Makorem Kamis, (22/06/2023).
Turnamen Tenis Ganda Putra ini diikuti oleh 38 pasangan yang terbagi dalam 3 Kategori, Kategori Bebas/ Prestasi, Kategori Kelompok Umur 110 dan Kategori Kelompok Umur 80, dan dilaksanakan Di lapangan Tenis Merdeka Pangkal pinang.
Danrem dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasrem mengatakan Turnamen Tenis ini diselenggarakan sebagai sarana untuk mengolahragakan Tenis kepada masyarakat.
Selain itu untuk mempererat tali silaturahmi terhadap sesama untuk menyalurkan hobi. Ungkap Danrem.
(R.H. Penrem 045/Gaya)