Calang – Personil Polsek Panga melaksanakan kegiatan Strong Point di wilayah Kecamatan Panga, Kabupaten Aceh Jaya, Rabu, 31 Juli 2024. Kegiatan ini dimulai sekitar pukul 07.15 WIB dan berlangsung hingga selesai.
Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kapolsek Panga, IPTU Safrizal Ariga, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mengatur lalu lintas di titik-titik yang rawan kecelakaan, seperti di depan sekolah MIN 5 Panga yang berada di pinggir jalan raya.
“Upaya ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, terutama bagi anak-anak dan masyarakat yang menyeberang jalan, serta untuk mengurangi kemacetan dan risiko kecelakaan di wilayah hukum Polsek Panga,” ujar IPTU Safrizal Ariga.
Kegiatan Strong Point ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Panga dalam meningkatkan keamanan dan keselamatan lalu lintas di daerah tersebut, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan lebih aman dan nyaman.