Bogor l Jejakkasus.info – Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, mengatakan bahwa Satreskrim Polres Bogor, telah menangkap inisial AZ, pelaku penembakan, di wilayah Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
“Polisi juga menyita ratusan butir peluru hingga berbagai jenis Senjata Api (Senpi) rakitan,” kata Rio, Selasa (6/8/2024) di Bogor, Jawa Barat.
Barang bukti itu, kata Rio, didapatkan saat kepolisian melakukan pengembangan di kediaman tersangka AZ (30) sebagai penyedia senjata api.
“Kepolisian menyita 148 butir peluru berbagai macam kaliber, enam butir selongsong peluru berbagai jenis, satu pucuk senjata api laras panjang rakitan, dua pucuk senjata api laras pendek rakitan jenis pistol makarov dan revolver, satu pucuk airsoft gun laras pendek, lima buah magazin untuk laras panjang, enam buah magazin untuk laras pendek, delapan buah kerangka senjata api rakitan laras pendek, satu perangkat mesin gerinda, serta dua perangkat mesin bor,” jelas Kapolres Bogor.
https://jejakkasus.info/kasus-penembakan-di-bogor-polisi-buru-satu-tersangka/
Menurut Rio, kami berkoordinasi dengan Densus 88 Mabes Polri, karena melihat banyaknya senjata api berbagai jenis rakitan.
“Kami berkoordinasi dengan Densus 88 Mabes Polri untuk menyelidiki apakah pabrik senjata rumahan ini ada kaitannya dengan sindikat atau jaringan teroris,” kata Rio.
Polres Bogor, kata Rio, juga berkoordinasi dengan Dirkrimum Polda Jabar untuk melakukan pendalaman mengenai bisnis ilegal yang dijalankan oleh tersangka AZ.
“Tentunya pasal yang kami kenakan ini mungkin tidak akan sampai di sini, kami akan kembangkan bila ada temuan ke depan, dimana ditemukan tindak pidana yang baru,” kata Rio.
Laporan: Erdan Faizal